Forums
Tutorial hijab untuk lebaran nanti - Printable Version

+- Forums (http://naia2015.balatif.co.id)
+-- Forum: Konsultasi (http://naia2015.balatif.co.id/forumdisplay.php?fid=4)
+--- Forum: Fashion (http://naia2015.balatif.co.id/forumdisplay.php?fid=7)
+--- Thread: Tutorial hijab untuk lebaran nanti (/showthread.php?tid=143)



Tutorial hijab untuk lebaran nanti - kuuumaala - 07-12-2015

Hari raya Idul Fitri tidak terasa tinggal menghitung  hari. Tampil cantik dengan hijab yang menutup dada atau santun saat bersilahturahmi akan membuat Anda semakin cantik. 


Gaya hijab yang simple memudahkan Anda berpenampilan praktis saat Idul Fitri. Pilihlah bahan hijab yang enak dipakai dan berbahan sejuk, sehingga nyaman buat Anda.

Dan kali ini (bisikan.com) membagikan Tutorial Hijab #6, yang bisa anda kenakan, penampilannya yang cantik serta elegan, akan sangat serasi jika anda kenakan untuk bersilaturrahmi di hari idul fitri nanti. Namun sebelum kita bahas, langkahnya.



Berikut Alat dan Bahan yang Harus Anda Persiapkan
  • 1 buah hijab paris
  • 1 buah hijab maroko
  • Beberapa buah jarum pentul
Setelah alat dan bahan diatas dipersiapkan, barulah anda bisa menyimak langkah-langkah pada tutorial hijab yang akan dijelaskan kali ini.


Inilah Dia Tutorial Hijab untuk Pesta #6

[Image: 18b.jpg]

1. Awali dengan terlebih dahulu mengenakan hijab maroko. Posisikan hijab maroko senyaman mungkin, jangan mengikat terlalu erat hijab maroko dibagian leher yang akan membuat merasa tidak nyaman. Adapun fungsi dari pemakaian hijab maroko sebelum mengenakn hijab lainnya adalah untuk menutupi bagian rambut dan leher. 
2. Setelah itu, siapkan hijab paris, buka lebar-lebar hijab paris dan tempatkan dikepala seperti biasa anda mengenakan hijab. Pastikan kedua ujung hijab memiliki ukuran yang berbeda, dengan ujung kiri lebih panjang dibandingkan ujung sebelah kanan.
3. Berikutnya, ambil ujung hijab sebelah kiri tarik dan lingkarkan ke kepala atas, kemudian tempatkan bagian ujungnya di dekat kuncir rambut kemudian berikan jarum pentul. 
4. Setelahnya, ambil hijab dibagian belakang yang masih menjuntai, tarik kedepan dan tumpuk dengan hijab sebelumnya membentuk pola berlapis.
5. Berikan jarum pentul dibagian pipi sebelah kiri, tarik ujung hijab sebelah kiri ini keatas dan menumpuk dengan hijab sebelumnya. Sementara itu berikan juga jarum pentul dipipi sebelah kiri agar hijab dibagian ini tidak terlihat menggelembung. 
6. Begitu juga dengan ujung hijab sebelah kanan, tarik ujungnya ke atas dan sematkan jarum pentul dibagian ujung dan pipi sebelah kanan, agar terlihat cantik. 
Dengan mengenakan hijab model ini saat pergi ke pesta, maka anda tak perlu khawatir penampilan anda terlihat biasa saja. Karena hijab kali ini, adalah hijab yang sengaja dirancangkan untuk menghadiri acara formal seperti ke pesta.





sumber :  Tutorial Hijab untuk Pesta #6 
http://bisikan.com/tutorial-hijab-untuk-pesta-6#ixzz3ffGbsvsW


RE: Tutorial hijab untuk lebaran nanti - noor_diana50 - 07-12-2015

weeww ini simple banget sis .. Big Grin wah bisa dicoba nih gampang pula tutorialnya Big Grin


RE: Tutorial hijab untuk lebaran nanti - kuuumaala - 07-12-2015

(07-12-2015, 08:43 AM)noor_diana50 Wrote: weeww ini simple banget sis .. Big Grin wah bisa dicoba nih gampang pula tutorialnya Big Grin

Boyeh boyeh siss Big Grin aku juga suka gayanya gak terlalu ribet sana ribet sini Big Grin Big Grin Big Grin